Matlab sebagai Kalkulator


Matlab ternyata bisa juga dipakai layaknya kalkulator. Ingin tahu bagaimana? Ini saya akan uraikan :


Operator aritmatika dasar adalah + (tambah), - (kurang), * (kali), / (bagi), \(pembagian terbalik) ^ (perpangkatan).

Hirarki operator mengikuti standar aljabar yang umum kita kenal:
1. Operasi di dalam kurung akan diselesaikan terlebih dahulu
2. Operasi pangkat
3. Operasi perkalian dan pembagian
4. Operasi penjumlahan dan pengurangan
Contoh :

>> 2 + 1/2*10
ans =
     7

>> 2 + 3^2
ans =

    11

>> 2.5+0.6
ans =
3.1000

>> 3*4+3/4
ans =
12.7500

>> 5\(15+35)
ans =
10

>> 169^(1/2), (6+14)\10^2
ans =
13
ans =
5

Dalam contoh di atas kita menemui variabel ans, singkatan dari “answer”, yang digunakan MATLAB untuk menyimpan hasil perhitungan terakhir.

Tips
Kita bisa melakukan beberapa operasi sekaligus dalam satu baris dengan menggunakan tanda koma sebagai pemisah. Gunakan panah atas/bawah ↑↓ berulang-ulang untuk memunculkan lagi command yang pernah ditulis sebelumnya.

Penting 
format bilangan “floating point” di MATLAB digambarkan dalam contoh berikut:
  • ·         2.5 × 10^7 (10 pangkat 7)dituliskan 2.5e7
  • ·         0.02 × 10^-16 (10 pangkat (-16)) dituliskan 0.02e-16 atau .02e-16
  • ·         10^8 (10 pangkat 8) dituliskan 1e8
  • ·         dan sebagainya

2 comments:

Unknown mengatakan...

Terimakasih sharingnya. Terimakasih juga kunjungan dan apresiasinya di blog anaa.

Solusi untuk tab view, agar bisa memakai dua tab view diblog atau lebih caranya mudah saja cukup download script tab view pertama. Kemudian letakkan juga angka dua dibelakang setiap akhir dari kata tab view pada kode CSS dan HTML-nya.

Dengan cara serupa kita bisa membuat tab view pada blog bahkan lebih dari dua, tiga dst. Tapi stp penambahan script pasti akn mempengaruhi loading page.

Kalau masih belum ngerti insyaAllah anaa posting tutorialnya.

Andik Mabrur mengatakan...

owh gitu ya? Trima kasih ya..........

Posting Komentar

 
Copyright ©2010 Duniamaja.com All Rights Reserved | Template by Duniamaja.com